Bayangan hitam itu bergerak menyebrang koridor kemudian lenyap.
VIVAnews - Sebuah tayangan mengejutkan gemparkan pengunjung situs YouTube. Penampakan arwah Michael Jackson tertangkap kamera di rumahnya, di Neverland Ranch.
Sebuah bayangan hitam menyerupai figur Jacko tampak di dinding di bekas rumah mendiang Jacko di Neverland Ranch. Bayangan hitam itu bergerak menyebrang koridor, dari arah kiri ke kanan, kemudian lenyap. Demikian seperti dikutip dari The Sun, Senin 6 Juli 2014.
Penampakan seram itu tak sengaja tertangkap kamera saat penayangan langsung program televisi CNN, 'Inside Neverland', yang melakukan wawancara antara Larry King dan kakak Michael, Jermaine.
Baik presenter atau kameramen tidak menyadari kehadiran penampakan bayangan hitam tersebut. Tapi, begitu dipublikasikan di situs YouTube, para fans langsung menyadari kehadiran bayangan tersebut. Berita penampakan yang disinyalir sebagai arwah Jacko di Neverland pun langsung menyebar cepat di internet.
Program yang ditayangkan sepekan setelah kematian Jacko itu, mengajak Miko Brando, putra Marlon Brando, yang juga kawan lama Michael, untuk tur ke rumah lama Jacko di Neverland.
Saat kamera terarah ke koridor panjang, sosok bayangan terlihat di ujung koridor. Forum obrolan para fans Jacko langsung membeludak kemarin malam. Mereka yakin, bayangan hitam yang melintas koridor itu sebagai arwah Michael.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Hantu Michael Jackson tertangkap kamera"
Post a Comment